Daley Blind Cari Rumah di Manchester

Ditulis oleh: -
Appwall707.gif
Daley Blind
Sepakbola Magz -- Pemain timnas Belanda, Daley Blind, dikabarkan mencari rumah di kawasan kota Manchester, Inggris. Hal ini memunculkan dugaan, pemain Ajax Amsterdam itu bakal jadi pindah ke Manchester United (MU).

Dugaan diperkuat dengan dikosongkannya no. punggung 5 yang ditinggalkan Rio Ferdinand saat MU merilis nomor punggung jersey pemain untuk musim 2014-2015. No. 5 adalah no punggung jersey Blind di timnas Belanda.

Blind menjadi salah satu target Louis Van Gaal untuk memperkuat lini belakang skuat Setan Merah.

Daily Mail memberitakan, Manchester United kian dekat untuk mendapatkan Daley Blind setelah menaikkan tawarannya kepada Ajax sebesar 20 juta poundsterling.

Selain MU, Barcelona juga meminati pemain berusia 24 tahun ini. Blind menyatakan dirinya sangat sulit untuk menolak bergabung dengan United ataupun Barca.

"Tentu saja, saya akan sangat tersanjung dikaitkan dengan klub seperti Manchester United dan Barcelona,” kata Blind seperti dikutip Daily Mail. “Akan sangat sulit untuk menolak klub semacam ini. Tapi belum ada penawaran yang serius.”*
Download uc WEB sma bungurasih (1.5Mb)
Appwall707.gif
Sory, link only available on ucweb
Mirror uc WEB sma bungurasih (1.5Mb)
Appwall707.gif
Sory, link only available on ucweb